LAUNCHING PROGRAM POJOK WAKAF UANG DIGITAL  UNTUK PEMBERDAYAAN TANAH WAKAF

LAUNCHING PROGRAM POJOK WAKAF UANG DIGITAL UNTUK PEMBERDAYAAN TANAH WAKAF

Kantor Kementerian Agama Kabupaten Gunungkidul mengadakan tasyakuran dalam rangka Peringatan Hari Amal Bhakti ke-76 Kementerian Agama RI & Launching Program Pojok Wakaf Uang Digital untuk Pemberdayaan Tanah Wakaf Kabupaten Gunungkidul. Dihadiri oleh tokoh pemuka agama, ormas Islam di Kab. Gunungkidul, serta Bapak Bupati Gunungkidul.

Tanah Wakaf yang akan digarap ada pada 2 lokasi yaitu di Kapanewon Wonosari dan Kapanewon Semin. Penyerahan Bibit Rumput Gajah oleh Bupati Gunungkidul kepada Kepala KUA Wonosari dan Kepala KUA Semin untuk ditanam di Tanah Wakaf di kedua kecamatan yang menggunakan investasi dari Wakaf Uang yang dihimpun melalui Pojok Wakaf Uang Digital yang pada 3 Januari 2022 lalu diadakan Wakaf Uang Serentak dengan total wakif 702 dan total wakaf uangnya Rp 40.050.000,-

Tinggalkan Balasan

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.